Menjaga lantai selalu bersih akan mempengaruhi kesehatan Anda dan keluarga terutama bila di rumah punya anak kecil. Lantai yang bersih membuat rumah lebih nyaman tentunya. Oleh sebab itu Anda perlu menyapu dan pel lantai setiap hari agar selalu terawat dan bebas dari kuman. Ada bahan alami yang bisa ditambahkan ketika mengepel lantai untuk membuat permukaanya semakin bersih juga mengkilap. Berikut bahan-bahan yang dimaksud.
1. Baking Soda
Baking soda bisa menghilangkan noda berminyak serta garis yang tertera pada permukaan lantai. Ambil baking soda dari dapur lalu taburi pada bagian-bagian yang sulit dibersihkan. Kemudian ambil kain pel basah dan lap bagian tersebut. Cara ini bisa menghilangkan noda membandel yang menempel pada permukaan lantai sehingga terlihat lebih mengkilap.
2. Cuka
Cuka juga menjadi salah satu bahan alami yang ampuh untuk membuat permukaan lantai semakin bersih. Teteskan cuka ke dalam cangkir, cukup setengah cangkir saja. Lalu campur dengan seember air. Anda juga bisa menambahkan air lemon untuk memberikan hasil yang maksimal. Kotoran pada lantai akan mudah terangkat dengan cara ini.
3. Teh
Teh bagus untuk merawat lantai rumah yang terbuat dari kayu. Caranya sangat mudah hanya menyeduh teh panas lalu diamkan hingga menjadi dingin dengan sendirinya. Kemudian ambil kain dan celupkan ke dalam teh. Teh bisa untuk membuat lantai kayu babas dari kotoran dan debu membandel.
4. Roti Gandum
Roti gandum rupanya bisa dipakai untuk membersihkan lantai. Bila Anda punya anak-anak di dalam rumah tak jarang dari mereka senang melakukan ‘karya seni’ di lantai menggunakan alat tulis maupun peralatan lainnta. Lalu bagaimana untuk menghilangkan ‘noda’ yang telah dibuat oleh anak? Coba pakai sepotong roti gandum untuk membersihkannya. Roti gandum juga bisa menghilangkan lecet.
5. Olive Oil
Mungkin Anda berpikir olive oil bisa membuat lantai semakin berminyak. Namun kenyataannya tidak, olive oil bisa membantu membersihkan lantai kayu lebih bersih dan mengkilap Caranya buat larutan olive oil dan cuka. Bersihkan lantai dengan larutan tersebut. Ini akan menjaga lantai kayu Anda agar lebih awet dan terlihat seperti baru.